Persebaran SLB di Kabupaten Semarang

Kabupaten Semarang dengan ibukotanya Ungaran merupakan satu dari 35 kabupaten/kota yang menjadi bagian wilayah dari Provinsi Jawa Tengah. Terletak pada posisi 110" 14" 54,74" - 110" 39" 3" Bujur Timur dan 7" 3" 57" - 7" 30"0" Lintang Selatan, kabupaten ini memiliki luas wilayah 95.020,674 Ha atau sekitar 2,92% dari seluruh wilayah Jawa Tengah.

Secara administratif, kabupaten ini terbagi dalam 19 kecamatan, 27 kelurahan dan 208 desa.


Kabupaten Semarang memiliki 9 SLB yang terdiri dari 1 SLB Negeri dan 8 SLB swasta. Berikut persebaran SLB di Kabupaten Semarang:
1. Kecamatan Ungaran Barat
    - SLB Negeri Ungaran
    - SLB Putera Mandiri Ungaran
2. Kecamatan Bergas
    - SLB Dharma Bhakti
3. Kecamatan Ambarawa
    - SLB Bina Putera
4. Kecamatan Bringin
    - SDLB Wahid Hasyim
5. Kecamatan Banyubiru
    - SDLB Muhammadiyah Surya Gemilang
6. Kecamatan Pabelan
    - SLB Erha Pabelan
7. Kecamatan Suruh
    - SLB NU Reksosari
8. Kecamatan Susukan
    - SLB Muhammadiyah Susukan


Posting Komentar

0 Komentar